HOLOPIS.COM, JAKARTA – Dendam Bayern Munchen terbalaskan, akhirnya Die Roten menang atas Freiburg dengan skor tipis 1-0 tanpa balas.
Bermain di Europa Park Stadion, Sabtu (8/4), Bayern selaku tim tamu tampil ngotot sejak awal pertandingan baru dimulai. Tekanan demi tekanan dilancarkan Die Roten atas tim tuan rumah Freiburg.
Beberapa peluang pun mampu Bayern ciptakan, namun belum ada gol yang tercipta di babak pertama. Begitu juga dengan Freiburg, tim tuan rumah punya asa untuk bisa meraih keunggulan meski gagal berbuah gol.
Satu-satunya gol pada pertandingan tersebut lahir di menit 51 melalui pemain andalan Bayern, Matthijs de Ligt.
Bayern hampir mendapat hadiah penalti pada menit 55, namun harus dianulir wasit melalui VAR, dan kesempatan menggandakan skor pun sirnah.
Setelah itu, tak ada lagi gol yang tercipta meski beberapa peluang hadir menghiasi sisa waktu babak kedua.
Hasil kemenangan ini pun sekaligus menutupi dosa Bayern Munchen yang di laga sebelumnya kalah atas Freiburg, dengan skor 2-1 di DFB Pokal.
Kendati demikian, Bayern Munchen belum bisa bernafas lega walaupun menang lawan Freiburg.
Pertandingan berikutnya jadi ajang pembuktian untuk Bayern Munchen di bawah kepelatihan barunya, yaitu Thomas Tuchel.
Setelah lawan Freiburg, Bayern Munchen dijadwalkan bakal menghadapi Manchester City pada leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Etihad pertengahan pekan besok.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis informasi terkini perihal prakiraan cuaca Jateng (Jawa Tengah)…
JAKARTA - Mantan politisi Partai NasDem, Akbar Faizal mengingatkan kepada Mahkamah Agung agar bersikap pada…
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis informasi terkini perihal prakiraan cuaca Jakarta pada…
Boxing Day Liga Inggris edisi 2024 kali ini akan bergulir dalam beberapa jam ke depan.…
Resep makanan kali ini ada Cah Sawi Tahu Sumedang, yang tentunya lezat dan menyehatkan. Cocok…
Mohamed Salah kembali membagikan momen dirinya dan keluarga ikut serta merayakan hari Natal di media…