Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024
NewsEkobizBansos Pangan Rp7,8 Triliun Mulai Ditebar Awal Ramadhan

Bansos Pangan Rp7,8 Triliun Mulai Ditebar Awal Ramadhan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kementerian Keuangan (Kemenkeu) telah menganggarkan Rp7,8 triliun untuk kebutuhan bantuan sosial (bansos) yang mulai disebar awal Ramadhan nanti.

Dirjen Anggaran Kemenkeu, Isa Rachmatarwata mengatakan, bansos pangan tersebut akan diserahkan kepada 21,3 juta keluarga penerima manfaat (KPM).

“Sasarannya sekitar 21,3 juta keluarga per bulan,” ujar Isa dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Selasa (21/3).

Adapun untuk detail bantuan yang akan diberikan, lanjut Isa, merupakan ranah Bappenas. Namun yang, pasti bansos pangan tersebut akan berupa paket yang terdiri dari beras 10 kilogram, telur, dan ayam.

“Beras ini dikasihnya dalam bentuk beras, bukan uang, 10 kg per bulan, untuk nilai detailnya pun dari Bappenas,” jelas dia.

Isa menuturkan, bahwa Rp7,8 triliun yang telah dianggarkan oleh pihaknya hanya untuk kebutuhan beras dan distribusinya.

“Kalau telur dan ayam itu sekitar Rp450 miliar lah ya, jadi totalnya sekitar Rp8 triliunan,” ungkap Isa.

Dia pun menjelaskan soal mekanisme penyaluran anggaran bansos tersebut. “Jadi, setelah mereka mendistribusikan, mereka akan ngeklaim ke Bappenas ‘saya sudah mendistribusikan sebesar sekian’. Dan duitnya dari Menteri Keuangan,” kata Isa.

Dia menuturkan, bansos pangan ini seharusnya sudah bisa mulai dibagikan pada awal bulan Ramadan pada pekan ini, atau paling lambat setidaknya awal April 2023.

Adapun untuk penyalurannya akan dilakukan secara bertahap hingga sebelum Lebaran.

“Ya kalau meleset-leset dikit ya awal April lah ya, tapi April nanti sebelum Lebaran bisa dibagikan lagi, dan terakhir Mei,” tukasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Teknologi Makin Canggih, Jokowi Ingatkan 85 Pekerjaan Bakal Hilang Tahun Depan

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan sebanyak 85 juta pekerjaan akan hilang pada tahun 2025, seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih.

Jelang Akhir Pekan, IHSG Berakhir Lesu

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir melemah pada penutupan perdagangan menjelang akhir pekan ini, Jumat (20/9).

PT MRT Jakarta Raih Penghargaan Industry Award di Dubai

PT MRT Jakarta (Perseroda) meraih penghargaan pemenang “Industry Award” 2024 untuk region Eropa, Timur Tengah, Afrika/Asia Pasifik/Amerika.

Dorong Transformasi Perpajakan, Sri Mulyani Teken MLI STTR

Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati bersama dengan pimpinan dari 42 negara atau yurisdiksi lain telah resmi menandatangani Multilateral Instrument Subject to Tax Rule (MLI STTR).