yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Sambut Ramadan, Super Air Jet Buka 4 Rute Penerbangan Baru, Bandung, Batam, Makassar

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Salah satu keluarga besar Lion Group, Super Air Jet kembali membuka 4 (empat) rute penerbangan baru. Pembukaan rute ini dilakukan sebagai upaya untuk pengembangan bisnis dan memberikan perhatian di dalam menyambut bulan suci Ramadan 1444 H / 2023 tahun ini.

“Selama momen Ramadan, biasanya banyak orang yang melakukan perjalanan jauh. SUPER AIR JET sangat memahami kondisi tersebut,” kata Corporate Communications SUPER AIR JET, Carolina Lestari Sirait dalam keterangannya kepada Holopis.com, Sabtu (18/3).

Rute baru yang dibuka oleh Super Air Jet adalah Bandung – Batam. Dengan nomor penerbangan IU-551 untuk rute pertama, maskapai ini akan melakukan operasional perjalanan setiap hari, alias 7 kali selama seminggu dengan jadwal pemberangkatan pukul 16.00 WIB.

Untuk rute kedua adalah Batam – Bandung dengan nomor penerbangan IU-550. Jam penerbangan adalah 07.00 WIB dengan frekuensi terbang 7 kali seminggu.

Rute ketiga adalah Bandung – Makassar dengan kode penerbangan IU-550. Pesawat akan berangkat setiap pukul 09.50 WIB dengan frekuensi terbang 7 kali dalam satu minggu.

Rute keempat adalah Makassar – Bandung dengan kode penerbangan IU-551. Maskapai penerbangan itu akan berangkat setiap pukul 14.00 WITA dengan frekuensi terbang sebanyak 7 kali seminggu.

Rute Super Air Jet
Rute baru Super Air Jet untuk penerbangan Bandung – Batam – Makassar.

Dalam mengakomodir keempat rute baru itu, Carolina menyebut bahwa pihaknya mengoperasikan armada generasi modern. Sebab, ia ingin para pelanggannya merasakan kesan yang terbaik sepanjang menggunakan jasa transportasi udaranya itu.

“Dalam mengakomodir perjalanan nyaman, SUPER AIR JET mengoperasikan jenis pesawat generasi modern Airbus 320-200 yang berkapasitas 180 kursi kelas ekonomi, sehingga perjalanan rute baru SUPER AIR JET dapat menjadi lebih berkesan dan menyenangkan,” ujarnya.

Selain memberikan kenyamanan, ia juga menyebut bahwa Super Air Jet juga menawarkan kecepatan perjalanan sepanjang bulan suci Ramadan dan libur lebaran, yakni kurang lebih 2 jam untuk rute Bandung – Batam.

“SUPER AIR JET menyediakan waktu perjalanan yang lebih cepat, karena selama momen Ramadan dan liburan, biasanya banyak orang yang bepergian ke kampung halaman atau tempat wisata. Dengan rute baru SUPER AIR JET, sehingga dapat menghemat waktu dan memberikan pengalaman yang lebih baik,” paparnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral