yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Utang Pemerintah Ngegas Terus

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati menyampaikan realisasi pembiayaan utang pemerintah sampai dengan bulan Februari 2023. Dia mencatat, realisasi tersebut mencapai Rp186,9 triliun.

Dengan besaran tersebut, total realisasi pembiayaan utang pemerintah sudah mencapai 26,84 persen dari target pembiayaan utang pada APBN tahun 2023, yang sebesar Rp696,3 triliun.

Sri Mulyani menjelaskan, bahwa lonjakan utang pemerintah tersebut merupakan langkah pihaknya sebagai Bendahara Negara, sebagai bentuk antisipasi adanya potensi kenaikan bunga pada Semester kedua tahun 2023 mendatang.

“Kita memang melakukan front loading karena kita tahu bahwa tren kenaikan suku bunga akan diantisipasi pada semester II, atau levelnya tinggi yang disebut higher for longer, seperti yang telah terjadi di Amerika Serikat, sehingga kita cari kesempatan saat suku bunga belum naik,” katanya dalam konferensi pers yang dikutip Holopis.com, Rabu (15/3).

Sri Mulyani menuturkan, meskipun utang pemerintah secara tahunan melonjak 162,6 persen, namun pemerintah tetap memperhatikan kondisi pasar surat utang baik di dalam maupun di luar negeri.

Adapun untuk pinjaman pemerintah sampai dengan akhir Februari 2023, tercatat pinjaman yang telah ditarik sebesar Rp9,2 triliun. Angka itu terbilang lebih rendah dari pinjaman Februari 2023 sebesar Rp25,3 triliun.

“Kalau penerimaan pajak, bea cukai, dan PNBP tetap bagus dan belanja disiplin, kita berharap defisit bisa dijaga. Ketidakpastian masih harus diwaspadai di bulan-bulan ke depan, terutama pada semester kedua,” kata Sri Mulyani.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral