Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Bayern Munchen Superior, PSG Goodbye!

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Bayern Munchen sukses menyingkirkan PSG dari babak 16 besar Liga Champions, dan berhak melaju ke perempat final/8 besar.

Bayern Munchen berhasil memaksa PSG tertunduk lesu untuk kedua kalinya pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, dimana Die Roten mampu menjungkalkan Les Parisiens dengan skor 2-0 tanpa balas.

Tampil di Allianz Arena, Kamis (9/3), dua gol kemenangan Bayern Munchen atas PSG dicetak oleh Eric Maxim Choupo-Moting di menit 61 dan Serge Gnabry pada menit 89.

Dengan begitu, agregat skor kedua tim saat ini yaitu 3-0 untuk keunggulan Bayern Munchen. Mengingat pada leg pertama sebelumnya, PSG juga kalah dengan skor 0-1 dari Die Roten di Paris.

Bayern Munchen akhirnya berhak memastikan diri melaju ke babak perempat final Liga Champions menemani tiga tim lainnya yang juga telah dinyatakan lolos.

Selain Bayern Munchen yang duduk manis di perempat final Liga Champions, tiga tim tersebut yakni AC Milan, Chelsea dan juga Benfica.

Sementara klub-klub yang belum berhasil melaju ke perempat final selain PSG yaitu ada Clube Brugge, Borussia Dortmund dan terbaru yakni Tottenham Hotspur.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Hansi Flick Pasrah Barcelona Digilas Monaco

Barcelona harus puas menerima kekalahan atas AS Monaco di laga perdana fase grup Liga Champions musim 2024/2025, pelatih Hansi Flick pun pasrah menilik hasil mengecewakan tersebut.

China Open 2024 : Lolos ke Semifinal, Fikri/Daniel Sikat Wakil Denmark 2 Gim Langsung

Pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin lolos ke semifinal China Open 2024, usai sukses mengandaskan wakil Denmark di babak perempat final.

Laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Pindah ke Stadion Madya

Laga Timnas U-20 Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 akan dialihkan dan digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru