HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manajer Chelsea, Graham Potter mengapresiasi betul permainan yang ditampilkan skuadnya saat menghadapi Borussia Dortmund di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Chelsea sendiri berhak memastikan diri lolos ke perempat final Liga Champions, usai menang agregat atas Dortmund dengan skor 2-1.

Dalam pertandingannya di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (8/3), Chelsea menang 2-0 di Stamford Bridge, sementara di leg pertama The Blues harus mengakui keunggulan Dortmund 1-0 tanpa balas.

Hasil kemenangan Chelsea di Stamford Bridge itu pun dianggap Potter sebagai momen spesial untuk tim dan para supporter The Blues.

“Itu adalah suasana yang fantastis, malam yang fantastis. Para pemain luar biasa, para pendukung luar biasa. Ini hasil yang fantastis di malam yang begitu besar dan saya sangat bangga dengan para pemain,” ungkap Potter, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi Chelsea, Rabu (8/3).

“Saya senang untuk para pemain bahwa kami bisa mendapatkan kemenangan dan senang untuk semua orang di sini di stadion malam ini. Itu adalah malam yang istimewa dan saya sangat senang para pendukung dapat menikmati malam seperti itu. Terima kasih banyak untuk mereka, mereka luar biasa,” katanya.

Lanjutnya, Graham Potter menilai bahwa Chelsea layak menang atas Dortmund karena memiliki beberapa keunggulan. Namun, ia menganggap bahwa The Blues masih memiliki PR besar yang harus dilakukan setelah ini.

“Itu adalah malam yang penuh gairah. Stamford Bridge bergoyang, dan penampilan kami membantu itu. Kami menekan tinggi, kami memenangkan tekel, kami terorganisir, dan kami memainkan beberapa hal yang layak melawan tim top. Kami sangat senang bisa melaluinya,” ujarnya.

“Para pemain luar biasa, para pendukung luar biasa. Ini hasil yang fantastis di malam yang begitu besar dan saya sangat bangga dengan para pemain,” tukasnya.

Dengan demikian, Chelsea perlahan mulai lari dari tren buruk yang sempat menghantuinya dalam waktu beberapa pekan terakhir.

Atas kemenangannya atas Dortmund itu juga, Chelsea pada akhirnya mampu meraih hasil positif dua kali secara beruntun, dimana sebelumnya The Blues juga menang 1-0 atas Leeds di Liga Inggris.

Torehan kemenangan atas Leeds itu sendiri sekaligus memutus rantai hasil mengecewakan tanpa menang dalam 6 laga terakhir mereka sebelumnya.