yandex
Kamis, 9 Januari 2025

Pangeran Harry Diundang ke Koronasi Raja Charles III, Datangkah?

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Raja Charles III akhirnya dikonfirmasi secara resmi mengundang putra bungsunya, Pangeran Harry untuk menghadiri upacara koronasinya sebagai Raja Inggris yang baru.

Undangan ini menjawab desas desus Pangeran Harry yang tak lagi diterima keluarga kerajaan Inggris, mengingat berbagai kontroversi yang ia buat dan istrinya, Meghan Markle.

Meski sudah ada undangan dari ayahnya, masih belum jelas apakah Pangeran Harry dan Meghan Markle akan menghadiri upacara bersejarah di Inggris tersebut.

“Keputusan apakah Duke dan Duchess akan datang tidak akan disampaikan saat ini,” demikian pernyataan resmi dari juru bicara keduanya, dikutip Holopis.com, Selasa (7/3).

Sejak memutuskan pindah ke Amerika Serikat bersama Meghan Markle, Pangeran Harry dan istrinya melakukan berbagai wawancara yang berisi skandal dan rahasia dari Kerajaan Inggris.

Salah satunya seperti wawancara eksklusif bersama Oprah Winfrey, di mana Meghan Markle mengaku bahwa ia mengalami pengalaman tidak mengenakkan yang rasis selama di Istana.

Sementara kontroversi yang paling bombastis adalah buku memoar kehidupan Pangeran Harry. Dalam buku itu, Pangeran Harry banyak membeberkan rahasia dan konflik di hidupnya, termasuk pertikaiannya dengan keluarganya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral