yandex
Senin, 6 Januari 2025

CCTV : Petugas Keamanan Ini Pasrah Ditinggal Begitu Saja Oleh Pengendara Mobil

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sebuah rekaman CCTV atau kamera pengawas dari dashboard mobil menampilkan sebuah kejadian yang cukup menggelikan.

Dari rekaman CCTV yang dibagikan akun Instagram @dashcams_owners_indonesia, awalnya menampilkan seorang pengendara mobil yang akan memasuki sebuah gedung.

Saat akan masuk, si perekam video itu pun melewati penjagaan keamanan yang sedang memeriksa salah satu kendaraan di depannya.

Petugas itu pun terlihat menunggu si pengendara mobil berwarna hitam yang ada di depan si perekam video tersebut untuk membuka pintu bagian belakang. Hal itu diketahui untuk memeriksa bagian belakang mobil tersebut.

Namun, tetiba mobil itu pun melaju pergi dengan meninggalkan petugas keamanan yang sudah mengulurkan tangannya untuk membuka pintu mobil jenis SUV tersebut.

“Bapak security-nya kecele,” tulis keterangan dalam video tersebut seperti dikutip Holopis.com, Senin (20/2).

Petugas keamanan itu pun hanya bisa terdiam saat ditinggalkan pengendara mobil yang sedianya akan diperiksa.

Video yang telah ditonton ribuan kali oleh warganet itu pun mendapatkan komentar kocak dari para warganet yang menyaksikan adegan menggelikan tersebut.

https://www.instagram.com/reel/Co2DOHJAhuW/?igshid=YmMyMTA2M2Y=

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral