yandex
Minggu, 12 Januari 2025

RESEP : Ayam Goreng Barbeque Nikmat Favorit Segala Usia

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Siapa sih yang tidak suka dengan ayam. Ayam adalah bahan makanan favorit banyak orang, baik usia tua maupun usia muda. Bumbu barbeque juga tidak pernah gagal memanjakan lidah.

Selain resep ini mudah dan cepat dibuat, dijamin menu rumahan ini juga bisa mengenyangkan perut dengan rasa yang bikin ingin nambah nasi putih terus.

Yuk, ikuti resep di bawah ini.

Bahan:

  •  7 paha ayam
  • 1 bawang putih ukuran besar, dihaluskan
  • ½ sendok teh garam

Bahan bumbu barbeque:

  • 300 ml air
  • 1 siung bawang putih dicincang halus
  • ½ bawang bombai, diiris-iris
  • 5 sdm saus barbeque
  • 1 sdm kecap manis
  • Garam
  • Merica bubuk

Cara membuat:

  1. Marinasi paha ayam selama 30 menit dengan garam dan bawang putih.
  2. Goreng setengah matang, sisihkan.
  3. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum dan layu di atas api kecil.
  4.  Kemudian masukkan paha ayam.
  5. Tambahkan saus barbeque, kecap manis, garam dan merica bubuk.
  6. Tambahkan air, aduk sampai rata.
  7. Masak hingga bumbu meresap dan air sedikit menyusut.
  8. Koreksi rasa, dan sajikan selagi hangat.
Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral