Senin, 23 September 2024
Senin, 23 September 2024
NewsEkobizLuhut Sebut Aturan Subsidi Kendaraan Listrik Keluar Pekan Depan

Luhut Sebut Aturan Subsidi Kendaraan Listrik Keluar Pekan Depan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves), Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, bahwa aturan mengenai insentif atau subsidi kendaraan listrik (electric vehicle) akan segera keluar.

Dia berharap aturan subsidi yang nantinya dalam bentuk Peraturan Menteri Keuangan (PMK) itu bisa terbit pada pekan kedua Februari 2023.

“Februari, minggu (pekan) depan. Kami harapkan minggu depan,” ujar Luhut dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (1/2).

Luhut kemudian membocorkan besaran subsidi yang akan diberikan pemerintah. Untuk mobil listrik, akan diberikan potongan pajak penambahan nilai (PPN) dari 11% menjadi 1% saja.

Sementara untuk motor listrik dan konversi motor berbahan bakar BBM ke listrik akan diberikan subsidi sebesar Rp7 juta.

“Tadi Rp 7 juta untuk sepeda motor. Nanti yang mobil itu insentifnya dari 11% kita bikin 1% pajaknya. Itu subsidi kan, sama saja subsidi,” kata Luhut.

Luhut menyampaikan, bahwa besaran subsidi untuk kendaraan listrik tersebut telah ia bahas bersama sejumlah menteri terkait di kantornya, pada Selasa (31/1) kemarin.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Hati-Hati, IHSG Rawan Koreksi di Perdagangan Awal Pekan Ini

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) rawan terkoreksi pada perdagangan awal pekan ini, Senin (23/9), setelah IHSG mencatatkan kinerja buruk pada pekan lalu.

Wamentan Optimis Indonesia Mampu Susul Tiongkok Wujudkan Swasembada Pangan

Wakil Menteri Pertanian (Wamentan), Sudaryono optimis, Indonesia bisa mewujudkan swasembada pangan seperti yang dilakukan oleh Tiongkok, yang saat ini memiliki jumlah populasi penduduk mencapai 1 miliar jiwa.

IHSG Sepekan Bikin Mewek, Kapitalisasi Anjlok 2,58 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada sepekan terakhir nampaknya tidak lagi bergairah seperti pada pekan-pekan sebelumnya.

Harga Emas di Pegadaian Hari Minggu Terkerek Naik

Harga emas batangan bersertifikat yang dijual di PT Pegadaian (Persero) terpantau mengalami kenaikan tipis pada perdagangan akhir pekan ini, Minggu 22 September 2024.