Jika Sobat Holopis menonton film ini tanpa tahu terlebih dahulu genre nya atau tidak menonton trailernya, ini bisa menjadi hiburan paling mengejutkan namun menyenangkan.

Awalnya, kita tahu ada yang tak beres, ketika para tamu dibawa ke restoran terpencil tanpa ada disediakan kapal untuk yang mau pergi misalnya ada emergency.

Semua semakin jelas saat salah satu chef bawahan Julien Slowik bunuh diri di depan para tamu sebagai pertunjukkan seni, hingga jari salah satu pelanggannya dipotong karena berusaha kabur.

Namun, di akhir film, penonton akan semakin mempelajari karakter Chef Julien Slowik yang kompleks dan tidak sepenuhnya psikopat.

Ini adalah cara yang fresh ketimbang sekadar membuat karakter psikopat seperti film-film lainnya.

Untuk menjelaskan esensi film ini, The Menu adalah versi ‘Master Chef’ dari Midsommar.
Ending-nya akan bikin Sobat Holopis menganga dan ingin tepuk tangan setelah roll credit.

Holopis.com memberikan The Menu 9.0/10. Film ini adalah salah satu film thriller terbaik di tahun 2022.