yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Alvin Faiz Akui Pernah Selingkuh dari Larissa Chou

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Perseteruan mantan suami istri, Alvin Faiz dan Larissa Chou hingga saat ini masih terus berlanjut.

Menanggapi tuduhan Larissa Chou terkait perselingkuhannya saat masih menikah, Alvin tidak menampik perselingkuhannya karena khilaf dan tak berhubungan lagi dengan Larissa.

“Iya, gue pernah khilaf dan cuma sekali. Apa perlu gue bilang sebelum gue khilaf dia gak pernah mau gue sentuh? Gak pernah mau kumpul sampai 2 tahun,” tulis Alvin di Instagram Story @alvin_411, dikutip Holopis.com, Senin (16/1).

Tak hanya itu, Alvin pun membeberkan bahwa Larissa sudah berkali-kali selingkuh sehingga membuat kesabarannya habis.

Namun akhirnya ia mengaku merasa tak tahan dan balas dendam dengan Larissa.

“Sampe gue diselingkuhin berkali-kali juga malah, dan gue sabar, lama-lama gue nggak tahan dan gue bales. Apa perlu gue bilang gini,” lanjutnya.

Sebagai informasi, Alvin Faiz dan Larissa Chou bercerai pada tahun 2021. Mereka berpisah setelah 5 tahun mengarungi bahtera rumah tangga.

Alvin dan Larissa dikaruniai satu orang anak yang bernama Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan.

Saat ini, Alvin sudah menikah dengan Henny Yuliana Rahman, dan sedang menunggu kelahiran anak mereka.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral