HOLOPIS.COM, JAKARTA – Arsenal dikabarkan telah melayangkan tawaran terbaru kepada Shakhtar Donetsk untuk memboyong Mykhaylo Mudryk.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh ahli transfer Fabrizio Romano, yang juga turut mengungkapkan bahwa dalam perburuan Mudryk ini tak ada aktivitas terbaru dari Chelsea.
“Arsenal telah mengajukan tawaran baru untuk Mykhaylo Mudryk dalam beberapa jam terakhir. Para pihak sekarang semakin dekat, belum ada terobosoan, pembicaraan sedang berlangsung dengan Shakhtar Donetsk,” ungkapnya, seperti diungkap Holopis.com dari unggahan Twitter @FabrizioRomano, Jumat (13/1).
Lanjutnya, Romano menegaskan bahwa Arsenal kini tengah memimpin perburuan transfer Mudryk ketimbang Chelsea, yang sampai saat ini tidak ada tawaran terbaru yang dilayangkan The Blues.
???? Excl: Arsenal have submitted a new bid for Mykhaylo Mudryk in the last few hours. Parties are now getting closer, no breakthrough yet — talks ongoing with Shakhtar Donetsk. ⚪️???? #AFC
Arsenal are still leading the race — no official bid from Chelsea, as things stand. pic.twitter.com/HmF5Ci7koy
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) January 12, 2023
Dalam unggahan lain, Romano juga menjelaskan bahwa tawaran transfer Mudryk dari Arsenal hampir menyentuh 70 juta Euro.
“Proposal resmi baru Arsenal untuk Mudryk mendekati 70 juta Euro plus tambahan, yang diajukan malam ini seperti yang diungkapkan sebelumba,” tambahnya.
“Negosiasi sedang berlangsung dengan Donetsk untuk membahas paket tambahan. Tidak ada masalah secara pribadi, Mudryk ingin hengkang,” pungkasnya.
Sebagai informasi, Arsenal dan Chelsea memang dalam beberapa hari belakangan ini gencar diberitakan tengah sama-sama berlomba mendapatkan Mudryk.
Namun, berhasilnya Chelsea mendapatkan Joao Felix menjadi salah satu isyarat mundurnya The Blues dalam perburuan Mudryk.
Selain itu, faktor keinginan Mudryk yang kabarnya tertarik bergabung dengan Arsenal juga jadi alasan lain mengapa Chelsea tak ada tawaran terbaru sampai saat ini.