HOLOPIS.COM, JAKARTA – Putaran pertama Malaysia Open 2023 nampaknya jadi momen yang luar biasa bagi tunggal putri andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung.
Diketahui, Gregoria sukses mengandaskan perlawanan tunggal putri andalan China berperingkat lima dunia, He Bing Jiao dengan straight game langsung, 21-11 dan 21-17.
Hasil kemenangan itu pun mampu mengantarkan pemain yang akrab disapa Grego tersebut lolos ke babak 16 besar Malaysia Open 2023.
Grego sendiri mengaku senang atas torehan impresifnya itu, dimana kemenangan tersebut jadi yang pertama untuk dirinya dalam empat pertemuan dengan He Bing Jiao.
“Meskipun begitu, saya tidak boleh terlalu puas karena masih ada pertandingan selanjutnya,” ucap Grego, seperti dikutip Holopis.com dari PBSI, Rabu (11/1).
Dalam pertandingannya di Axiata Arena, Malaysia, Grego memperhatikan betul bagaimana keadaan lawannya itu.
Menurutnya, He Bing Jiao memilih lapangan yang menang angin, namun lawan nampak ragu dan malah tidak yakin.
“Kunci kemenangan kali ini, lawan di gim pertama memang tidak mampu mengontrol permainan dengan baik. Sementara saya bisa bermain baik. Kesempatan itu saya manfaatkan sebaik mungkin. Lawan juga sedikit ada pressure sehingga kurang berkembang permainannya,” tukasnya.
Lanjutnya, Grego juga berharap bahwa ia bisa merangkul gelar juara tahun ini.
“Selain itu, saya juga ingin meningkatkan rangking dunia, semoga di akhir tahun ini bisa masuk 10 besar dunia,” pungkasnya.
Sebagai informasi, Gregoria Mariska Tunjung akan berhadapan dengan Wen Chi Hsu dari China Taipei di babak 16 besar Malaysia Open 2023 super 1000 mendatang.