yandex
Sabtu, 4 Januari 2025

Capres Usungan Partai Buruh Akan Diumumkan Saat Rakernas

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Partai Buruh sebagai salah satu Parpol (Partai Politik) baru, yang akan ikut serta dalam Pemilu 2024. Sudah mulai bersiap, untuk memulai pertarungan politiknya.

Presiden Partai, Said Iqbal mengatakan, pihaknya akan segera melaksanakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang akan dimulai pada 15 – 17 Januari 2023.

“Setelah melakukan aksi di Istana Negara pada 14 Januari 2023, ribuan buruh akan deklarasi darah juang Partai Buruh sekaligus pembukaan Rakernas Partai Buruh untuk membahas langkah – langkah dan isu yang akan dibawa oleh Partai Buruh,” ujarnya kepada Holopis.com saat konferensi pers, Senin (9/1).

Bahkan, dalam Rakernas yang rencananya berlangsung di Hotel Ciputra, Grogol, Jakarta Barat. Partai Buruh akan umumkan nama Capres dan Cawapres yang akan diusung oleh Partai Buruh.

“15 – 17 Januari akan dilakukan rapat kerja nasional di Hotel Ciputra Grogol, dan kami akan umumkan Capres dan Wapres yang akan diusung Partai Buruh,” ungkap Said.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral