HOLOPIS.COM, JAKARTA – Turnamen Mobile Legends terbesar di dunia, MLBB M4 World Campionship yang diadakan di Jakarta sudah melewati hari kedua pertandingannya kemarin, Senin (2//1).
Tim unggulan dari Indonesia, RRQ Hoshi berhasil menang di laga pertamanya melawan Occupy Thrones dan selesai di menit ke-22. Pertandingan panjang ini dimenangkan RRQ Hoshi dengan kill 21 banding 19.
Namun, seperti diberitakan sebelumnya oleh Holopis.com, tim Indonesia lainnya, ONIC Esports harus mendapatkan posisi terbawah lantaran kalah dari tim Malaysia Todak di hari pertama.
Berikut hasil klasemen sementara pertandingan MLBB M4 World Championship, Rabu (3/1).
Grup A
- Blacklist International 1
- Incendio Supremacy 0
- Falcon Esports 0
- Burn x Team Flash -1
Grup B
- TODAK 2
- Malvinas Gaming 0
- MDH Esports -1
- ONIC Esports -1
Grup C
- ECHO 1
- RSG SG 1
- RRQ Hoshi 0
- Occupy Thrones -2
Grup D
- RRQ Akira 2
- The Valley 0
- S11 Gaming Argentina -1
- Team HAQ -1
Meskipun tidak ada tim yang gugur di babak grup ini, namun peringkat klasemen menentukan penempatan di bracket playoff. Dua tim teratas nantinya berhak melaju ke upper bracket, sementara dua tim terbawah harus memulai dari lower bracket.
Sekedar untuk diketahui, Sobat Holopis bisa menonton pertandingan M4 World Championship ini via live streaming di youtube Mobile Legend : Bang Bang Indonesia, youtube MPL Indonesia, atau menonton langsung dengan cara mengikuti event yang diadakan Bstation.