HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ranking BWF terbaru mengantarkan pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ke peringkat teratas.
Dikutip Holopis.com dari BWF, Kamis (29/12), dirilis pada Selasa (27/12) kemarin, Fajar/Rian sukses menempati peringkat 1 dunia BWF ganda putra dengan mengoleksi 88.655 poin, hal itu didapat berkat kesuksesannya selama turnamen yang mereka jalani.
Begitu juga dengan pasangan Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan, pasangan yang akrab disapa The Daddies tersebut mampu naik ke peringkat tiga dunia dengan torehan 81.425 poin.
Berbeda nasib dengan Fajar/Rian, pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamujo (The Minions) harus rela mengalami penurunan peringkat.
Peringkat The Minions merosot tajam ke luar 20 besar, tepatnya ke posisi 23. Namun turunnya The Minions dinilai wajar, sebab keduanya tak optimal dalam bermain karena Marcus mengalami masalah cedera.
Berita baik juga datang dari sektor tunggal putra, dimana Anthony Ginting naik ke peringkat lima dunia dengan mengantongi 75.749 poin.
Tertinggal satu peringkat dari Jonatan Christie yang berada di posisi empat, dimana Jojo berhasil mengoleksi sebanyak 75.812 poin.
Selain itu, ada pun wakil Indonesia lainnya yang turut mengalami perubahan peringkat, baik turun maupun naik.