Advertisement
Categories: Ragam

Tak Hanya Sandang Pangan, Korban Gempa Cianjur Juga Butuh Pendampingan Psikosoial

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kepedulian masyarakat masih terus mengalir untuk korban gempa bumi Cianjur. Tak hanya sandang dan pangan, bantuan berupa pendampingan psikososial pun turut diberikan kepada warga Cianjur yang hingga saat ini masih harus bertempat tinggal di pengungsian.

Salah satu yang sangat membutuhkan kepedulian dan bantuan adalah anak-anak yang menjadi korban.

Saat diwawancarai melalui Instagram Live di program Tempat Rumpi Anak Sekarang (Teras) di akun Instagram Holopis.com @holopiscom, mahasiswa Universitas Jayabaya, Andi Wijaya mengatakan bahwa anak-anak yang masih di usia bermain, butuh pendampingan agar tidak trauma.

“Kita melakukan pendampingan setidaknya untuk membantu mereka melupakan kejadian atau trauma yang dialami,” kata Andi yang sedang berada di Cianjur untuk menjadi relawan.

Bantuan pendampingan terbukti sangat dibutuhkan. Mahasiswa lainnya yang juga menjadi relawan di Cianjur, Shintya Octaviani menjelaskan ternyata masih ada anak-anak yang terlihat trauma dan sering menyendiri.

“Beberapa masih ada yang murung dan menyendiri, tetapi kebanyakan sudah mulai bisa senyum dan udah bisa main,” kata Shintya.

Para mahasiswa Universitas Jayabaya dan anak-anak korban gempa Cianjur [Foto: HOLOPIS/BI]
Beberapa kegiatan yang dilakukan para mahasiswa Universitas Jayabaya dengan anak-anak korban gempa Cianjur pun bermacam-macam, mulai dari bermain, melatih kreativitas, dll.

Andi dan Shintya juga mengaku nyaman selama berada di sana. Meskipun dalam keadaan yang sulit, warga Cianjur tetap menerima bantuan Andi dan Shintya, dan menyambut mereka dengan baik.

“Selama kita 6 hari di sini, penerimaannya cukup baik. Setidaknya merasa diterima sama warga. Karena kita benar-benar bertujuan baik untuk membantu,” pungkasnya.

Share
Published by
Darin Brenda Iskarina

Recent Posts

5 Tradisi Natal yang Berbeda di Setiap Negara

Setiap negara biasanya memiliki budaya masing-masing yang meriah dalam merayakan Hari Raya Natal, salah satunya…

1 jam ago

4 Tips Touch Up Setelah Keringetan karena Rayakan Natal Seharian

Meskipun riasan terlihat cantik di pagi hari, bukan tidak mungkin riasan kembali kusam dan luntur…

1 jam ago

Review Film : Home Alone, Film Natal yang Timeless

Siapa sih yang berlum pernah nonton Home Alone? Hampir semua generasi milenial, pasti pernah menonton…

2 jam ago

VIRAL : Demi Nonton di TV Baru, Mobil Ini Ngebut Sampai Bikin…

Saat membeli barang baru, tidak bisa dipungkiri kita memang menjadi senang dan ingin cepat-cepat pulang…

2 jam ago

Review Film : Home Alone 2 Lost in New York

Home Alone 2: Lost in New York, dirilis pada tahun 1992, melanjutkan petualangan Kevin McCallister…

2 jam ago

Keluarga Nadine Chandrawinata Hiasi Pohon Natal yang Ditanam dari Kecil

Ada yang berbeda pada perayaan natal keluarga Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara. Pada natal 2024…

3 jam ago