Senin, 20 Januari 2025

Pratama Arhan Diragukan Tampil Bela Timnas Indonesia Lawan Kamboja

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pratama Arhan kabarnya diragukan tampil membela Timnas Indonesia di laga perdana Piala AFF 2022 kontra Kamboja.

Diketahui, Pratama Arhan menjalani latihan terpisah bersama skuad Timnas Indonesia, menjelang laga kontra Kamboja.

Mengenai hal itu, sang pelatih Shin Tae-yong pun mengungkapkan bahwa Pratama Arhan mengalami cedera, sehingga tak bisa mengikuti porsi latihan sebagaimana pemain lainnya.

“Cedera ada, tapi bukan cedera serius, buat jaga-jaga saja jadi latihan di pinggir lapangan,” ucap Shin Tae-yong, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com, Kamis (22/12).

Lanjutnya, pelatih asal Korea Selatan tersebut kemudian menjelaskan bahwa Pratama Arhan belum dipastikan turun membela Timnas Indonesia melawan Kamboja nanti.

“50:50 kalau mau menjaga pemain, Pratama Arhan bisa saja tidak dimainkan,” katanya.

Sebagai informasi, Timnas Indonesia sendiri dijadwalkan bakal menghadapi Kamboja di laga perdana Piala AFF 2022 pada Jumat (23/12) pukul 19.30 WIB.

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Kamboja tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), dan dapat disaksikan langsung oleh supporter di Stadion dengan batas maksimal 70 persen.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral