yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Waduh, Pemilihan Rektor UNS Diduga Ada Kecurangan

HOLOPIS.COM, SOLO – Proses pemilihan rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta periode 2023-2028 dikabarkan terjadi praktik kecurangan.

Sebab, ada kabar bahwa telah terjadi pertemuan tertutup yang dihadiri oleh sebagian saja dari Majelis Wali Amanat (MWA) dan menghadirkan pasangan dari masing-masing undangan.

Pertemuan itu ditengarai terjadi di Hotel Grand Marcure Solobaru pada tanggal 9-11 November 2022, atau dua hari sebelum pleno kedua pada tanggal 11 November 2022.

“Bahwa telah terjadi pertemuan di Hotel Grand Mercure Solobaru pada 9-11 November 2022, dua hari sebelum pleno kedua yakni pada 11 November 2022,” kata sumber Holopis.com yang enggan disebutkan namanya, Selasa (20/12).

Ternyata, kejadian semacam itu tidak kali itu saja. Sebab, menjelang pleno pertama penentuan 3 calon rektor, peristiwa serupa pun terjadi.

“Menjelang pleno pertama, yakni dilakukan pada sehari menjelang pemungutan suara anggota MWA untuk memutuskan 8 bakal calon rektor menjadi 3 calon rektor,” jelasnya.

Pertemuan yang ia maksud itu terjadi di Hotel Adiwangsa Solo pada tanggal 19 Oktober 2022. Bahkan kata sumber Holopis, selain tidak menghadirkan seluruh anggota MWA, ternyata pihak MWA UNS pun telah mengirimkan surat resmi kepada manajemen Hotel Adiwangsa untuk tidak membuka informasi terkait pertemuan yang sudah terjadi kepada siapa pun.

“Seolah-solah memang ada hal yang ingin ditutup-tutupi,” tandasnya.

Sekedar diketahui Sobat Holopis, bahwa munculnya kabar ini disebut-sebut karena pihak MWA UNS Solo membantah tentang adanya pertemuan itu. Bantahan itu disampaikan dalam konferensi pers pada tanggal 22 November 2022 lalu.

“Tidak ada. Terkait yang saya sampaikan. Tiap anggota memiliki kebebasan untuk menentukan pilihan,” kata Wakil Ketua MWA UNS, Prof Hasan Fauzi.

Kemudian, saat ini UNS Solo telah menunjuk rektor baru untuk masa bakti 2023-2028. Ia adalah Prof Sajidan. Penetapan rektor terpilih itu dilakukan pada hari Jumat (11/11) di Ruang Sidang 1 Gedung dr Prakosa UNS Solo.

Rencananya, pengambilan sumpah jabatan sebagai rektor UNS Solo terhadap Prof Sajidan akan dilakukan pada tanggal 12 April 2023 mendatang.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral