Kamis, 23 Januari 2025
Holopis.comNewsHiburanUwenak, Intip Sajian Makanan di Kondangan Kaesang dan Erina

Uwenak, Intip Sajian Makanan di Kondangan Kaesang dan Erina

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden RI Joko Widodo baru saja menyelenggarakan pesta pernikahan putra bungsunya, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Sama seperti kondangan pada umumnya, makanan adalah salah satu bagian terpenting dan yang paling dicari oleh tamu undangan.

Apalagi jika ada sekitar 3.000 tamu undangan di acara pernikahan Kesang dan Erina.

Terpantau Holopis.com di acara berbahagia Kesang dan Erina, Minggu (11/12), ada banyak santapan yang bisa dipilih para tamu undangan di acara sakral ini.

Mulau dari makanan tradisional Indonesia seperti Tengkleng Solo, Sate Ayam, Selat Solo, Kambing Guling, dll.

Selat solo
Selat solo [Foto: Istimewa]
Bagi yang ingin menyantap masakan Barat, tamu undangan juga bisa menikmati berbagai menu seperti Chicken Cordon Bleu, Lasagna, Salad, dll.

Chicken cordon bleu
Chicken cordon bleu [Foto: Istimewa]
Seperti diberitakan Holopis.com sebelumnya, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono telah resmi menjadi sepasang suami istri.

Kaesang dan Erina sah menikah dengan mas kawin seperangkat alat salat dan uang tunai sebesar Rp300 ribu.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Arahan Presiden Prabowo Subianto

BERITA TERBARU

Viral