HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menko Polhukam, Mahfud MD nampaknya tak begitu antusias dengan hasil Musra relawan Presiden Jokowi di Gorontalo, yang menempatkan namanya di peringkat teratas cawapres potensial.
Mahfud justru melihat, bahwa adanya musra dan survei-survei nama capres dan cawapres saat ini menunjukkan hal yang positif bagi demokrasi di Indonesia.
“Terlepas dari siapa pun nama tokoh yang muncul, menurut saya adanya musra dan berbagai kegiatan survei serta pemunculan berbagai nama untuk capres atau cawapres merupakan salah satu contoh kemajuan demokrasi di Indonesia,” kata Mahfud dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Rabu (7/12).
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu pun menyinggung demokrasi di era Orde Baru. Dimana pada saat itu tidak ada musra dan survei yang memunculkan nama capres dan cawapres.
“Di zaman Orde Baru, anda tidak bisa membayangkan bisa ada yang melalukan musra dan survei yang berani memunculkan nama capres/cawapres secara bebas,” katanya.
Mahfud pun menyebut, bahwa hadirnya survei serta musra yang memunculkan nama-nama capres dan cawapres menjadi catatan positif bagi demokrasi di era reformasi saat ini.
“Jika era reformasi ini demokrasi mempunyai catatan positif dan negatifnya maka adanya musra dan berbagai survei yang bebas dan terbuka merupakan catatan positif dan kemajuan demokrasi,” tutur dia.
Diberitakan Holopis.com sebelumnya, Gabungan relawan Presiden Jokowi kembali menggelar Musra yang berlangsung di Gedung Bele Li Mbu’i, Gorontalo, pada 4 Desember 2022.
Berdasarkan hasil pemungutan suara secara daring atau e-voting Dalam Musra tersebut, nama Mahfud MD memperoleh suara paling banyak dengan 177 suara.
Kemudian di posisi kedua ada nama Sandiaga Uno dengan perolehan 160 suara dan Moeldoko dengan 145 suara berada di posisi ketiga.
Berikut nama-nama cawapres di Musra Gorontalo :
1. Mahfud Md : 177
2. Sandiaga Uno : 160
3. Moeldoko : 145
4. Arsjad Rasjid : 88
5. Erick Thohir : 77
6. Andika Perkasa : 69
7. Rahmat Gobel : 35
8. Ridwan Kamil : 29
9. Agus Harimurti Yudhoyono : 22
10. Gibran Rakabuming : 19
11. Lainnya : 36
Total : 857