HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menpora RI Zainudin Amali menegaskan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, tidak boleh dipakai jika sudah masuk tahap renovasi hingga selesai Piala Dunia U-20 2023. Stadion GBK menjadi salah satu venue resmi Piala Dunia U-20 2023 mendatang.
Menpora Zainudin Amali menegaskan Stadion GBK tidak boleh lagi dipakai jika sudah masuk tahap renovasi hingga selesai Piala Dunia U-20 2023.
“Nah sampai dengan selesainya event itu [Piala Dunia] enggak boleh digunakan. Yang kemarin kan PU nya belum masuk, belum mulai [renovasi],” ujar Menpora Zainudin Amali kepada Holopis.com, Senin (28/11).
“Jadi ukurannya itu saja, dan juga GBK berkomunikasi dengan FIFA. FIFA sampaikan pokoknya kalau sudah masuk renovasi, sudah gak boleh lagi [digunakan],” ucap Menpora.
Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Kejuaraan dunia yang diikuti 24 negara ini akan digelar pada 20 Mei hingga 11 Juni tahun depan.
Sebelumnya, warganet sempat riuh karena GBK digunakan acara Nusantara Bersatu yang diadakan relawan Joko Widodo pada Sabtu (26/11).
Frasa ‘Katanya GBK’ sempat menempati peringkat nomor satu trending Twitter pada Sabtu (26/11) lalu. Ini sebagai sindiran warganet atas penggunaan GBK untuk kegiatan politik atau selain olahraga.
Bupati Mahakam Ulu Terpilih Owena Mayang Shari Belawan menegaskan, pihaknya bakal merangkul semua pihak pasca…
Arsenal masih dalam jalur perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini, namun sedikit tertinggal dari…
Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena menyebut bahwa saat ini Macan Kemayoran fokus mendulang tiga poin…
Lagu berjudul Bunga Maaf merupakan lantunan hits milik grup band kekinian bernama The Lantis. Lirik…
Chelsea diklaim siap mempermanenkan status Jadon Sancho, dimana Sancho sejatinya merupakan pemain pinjaman dari Manchester…
Marcus Rashford semakin dipertanyakan kiprahnya, bahkan belum ada tanda-tanda apakah pemain berusia 27 tahun tersebut…