yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Piala Dunia 2022 : Senegal Libas Qatar 3-1, Nasib Tuan Rumah di Ujung Tanduk

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Senegal sukses menghapuskan harapan Qatar untuk bisa meraih kemenangan, jagoan benua Afrika tersebut mampu melibas habis tim tuan rumah dengan skor 3-1 di laga kedua babak penyisihan grup Piala Dunia 2022, Jumat (25/11) waktu malam hari.

Qatar yang tampil di hadapan pendukungnya sendiri, sejatinya cukup berhasil menekan jantung pertahanan Senegal di babak pertama, meski kalah dalam hal penguasaan bola.

Qatar bermain dengan cukup terbuka pada laga tersebut, namun hal itu justru menjadi keuntungan untuk Senegal melakukan serangan-serangan berbahayanya.

Alhasil, Senegal mampu merobek gawang Qatar di menit 41 oleh Boulaye Dia, babak pertama pun ditutup dengan skor 1-0.

Pada babak kedua, alih-alih menyamakan skor, Qatar malah kebobolan di menit 48 oleh Famara Diedhiou.

Pasca gol, permainan Qatar semakin terbuka, ambisi untuk bisa menyamakan kedudukan skor diperlihatkan, sehingga beberapa peluang berhasil mereka ciptakan, namun masih gagal berbuah gol.

Usaha Qatar pun tidak sia-sia, dimana tim tuan rumah mampu membuat seluruh isi stadion bergemuruh dengan gol Mohammed Muntari di menit 78.

Ada peluang menyamakan kedudukan skor saat itu, namun Senegal berhasil membuat mental para pemain Qatar merosot, ketika gol ketiganya tercipta di menit 84 oleh Ahmadou Bamba Dieng.

Dengan hasil kekalahan tersebut, harapan Qatar nampaknya selesai sampai babak penyisihan grup. Pasalnya, sulit untuk tuan rumah bisa berbicara lebih banyak lagi, terlebih pertandingan menyisakan satu laga lagi untuk selanjutnya.

Sementara Qatar berada di dasar klasemen Grup A dengan tanpa poin. Sebaliknya, Senegal memiliki peluang untuk bisa meringsek masuk ke posisi dua, setidaknya bisa lolos dengan status runner up ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral