Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

INFOGRAFIS : 5 Tim Unggulan Juara Piala Dunia 2022

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Piala Dunia 2022 saat ini tengah berlangsung. Sebelum perhelatan dimulai, beberapa pengamat hingga media statistik olahraga dunia mengemukakan tim-tim yang difavoritkan menjadi juara.

Dikutip Holopis.com dari Opta, Jumat (25/11), dipublikasikan bahwa urutan favorit juara Piala Dunia 2022 tersebut dihitung berdasarkan sejarah hingga performa tim terkini, dengan memperkirakan probabilitas di setiap hasil pertandingan, baik menang, kalah maupun seri, dan dengan perhitungan lainnya.

Opta menyebut bahwa Brasil lah yang sangat difavoritkan untuk bisa memeluk trofi Piala Dunia 2022 kali ini. Sementara juara bertahan Prancis harus berada di tangga ketiga dalam prediksinya.

Untuk peringkat lima, ada Inggris yang dinilai berpeluang merangkul gelar juara sebesar 8,7 persen, dengan 17 persen peluang masuk final, 30,9 persen lolos masuk semifinal dan sebanyak 56 persen ke perempat final.

Timnas Inggris
Timnas Inggris di Piala Dunia 2022. [Gambar : Ist/ACH]
Kemudian di posisi empat ada Spanyol, yang beda tipis dengan Inggris yakni dengan 55,1 persen menyentuh babak perempat final, 31,6 persen ke semifinal, 17,4 persen masuk final dan 9,1 persen berpeluang merangkul gelar juara.

Timnas Spanyol
Timnas Spanyol di Piala Dunia 2022. [Gambar : Ist/ACH]
Diikuti Prancis yang sekaligus juara bertahan Piala Dunia, dengan peluang juara di Piala Dunia 2022 kali ini sebesar 12,2 persen, 21,9 persen masuk babak final, 37,3 persen masuk semifinal dan 58,8 persen menyentuh perempat final.

Timnas Prancis
Timnas Prancis di Piala Dunia 2022. [Gambar : Ist/ACH]
Pada posisi dua ada Argentina, dengan 12,6 persen peluang juara, 21,1 persen masuk final, 36,3 persen ke semifinal dan 55,3 persen perempat final.

Timnas Argentina
Timnas Argentina di Piala Dunia 2022. [Gambar : Ist/ACH]
Pada tangga pertama favorit juara pun disematkan kepada Brasil, dengan 15,8 persen juara Piala Dunia 2022, 25,3 persen masuk final, ke semifinal 40,2 persen dan 63,7 persen berada di perempat final.

Timnas Brasil
Timnas Brasil di Piala Dunia 2022. [Gambar : Ist/ACH]
Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Atalanta vs Arsenal Imbang Tanpa Gol

Hasil pertandingan Atalanta vs Arsenal di Liga Champions harus berakhir imbang tanpa gol.

Tim Bola Voli Bhayangkara Juara III Asian Men’s Club

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Tim bola voli Bhayangkara Presisi sukses...

Feyenoord vs Leverkusen : Xhaka dkk Pesta 4 Gol

Bayer Leverkusen sukses mengandaskan perlawanan Feyenoord pada laga perdana fase grup Liga Champions musim 2024/2025, dengan skor telak 4-0 tanpa balas.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru