yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Waduh, Atta Halilintar Sedang Ada di Lantai 66 Saat Gempa Jakarta

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Wilayah DKI Jakarta baru saja diguncang gempa pada hari Senin (21/11) sekitar pukul 13.00 WIB tadi. Tak hanya warga Jakarta, Atta Halilintar pun juga sempat panik karena gempa tersebut.

Kepanikan gempa ia unggah melalui postingannya di akun Instagram @attahalilintar, dikutip Holopis.com.

“Eh, kenceng banget astaghfirullahaladzim,” kata Atta dalam video tersebut.

Atta terlihat sedang berada di sebuah raungan dengan lampu gantung yang besar.

Lampu gantung tersebut pun goyang dengan kencang menunjukkan guncangan gempa yang cukup tinggi.

“Dari lantai 66, lantai dan lampu goyang. Turun tangga jauh, pake lift ngeri, ada yang ngerasain?” tulis Atta di Instagramnya.

Sebagai informasi, berdasarkan informasi dari Twitter BMKG, gempa bermagnitudi 5.6 SR tersebut berpusat di kedalaman 10 kilometer barat daya Cianjur.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral