HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kemenangan Timnas Ekuador atas tim tuan rumah Qatar di Piala Dunia 2022, nampaknya menjadi perayaan yang luar biasa untuk segenap rakyat negara itu, termasuk sang Presiden, Guillermo Lasso.

Diketahui, Ekuador sukses membungkam Qatar di laga pembuka Piala Dunia 2022, dengan skor 2-0 tanpa balas. Dua gol kemenangan La Tricolor tersebut dicetak oleh pemain andalannya yakni Enner Valencia di menit 16 dan 31.

Hasil kemenangan ini pun membuat seluruh rakyat Ekuador bangga, bahkan Presiden Guillermo menyampaikan bahwa torehan itu membuat sejarah penting untuk sepakbola negaranya.

“Ekuador membuat sejarah. ketika kepemimpinannya jelas, memiliki visi dan bekerja untuk mencapainya, mereka tercatat dalam sejarah sebagai tim,” ungkap Guillermo, dikutip Holopis.com dari Reuters, Senin (21/11).

Hal tersebut disampaikan langsung olehnya seiring dengan kegembiraan rakyat Ekuador menatap kemenangan Timnasnya tersebut.

Pernyataan dari seorang supporter Timnas Ekuador pun menyampaikan bahwa kemenangan tersebut tak bisa diungkapkan dengan kata-kata.

“Saya merasakan emosi yang sangat besar dan saya tidak punya kata-kata, saya tidak bisa menggambarkannya,” ungkap salah satu supporter bernama Jenny Espinosa.

“Kami adalah satu Ekuador, kami satu kepalan tangan dan dimanapun tim berada, kami harus mendukungnya,” sambungnya.

Dalam kesempatan yang sama, supporter lain bernama Hugo Pena juga berharap bahwa Ekuador bisa meneruskan tren positifnya di dua laga selanjutnya pada Piala Dunia 2022.

“Sangat menyenangkan melihat tim kami menang. Mari berharap untuk penampilan yang bagus di pertandingan berikutnya melawan Belanda, semoga mereka memberi kami hasil yang bagus dan kami bisa lolos ke fase selanjutnya,” ungkap Hugo.

Sebagai informasi, Ekuador berada di Grup A bersama Qatar, Belanda dan Senegal. Selanjutnya Ekuador akan melawan Belanda pada Jumat (25/11).