yandex
Minggu, 12 Januari 2025

Piala Dunia 2022 : Pelatih Qatar Minta Skuadnya Fokus di Laga Kontra Ekuador

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pelatih utama Timnas Qatar, Felix Sanchez meminta skuadnya untuk fokus pada pertandingan melawan Ekuador, dan berharap para pemainnya untuk menghiraukan segala isu miring terkait Piala Dunia 2022.

“Hal terbaik yang bisa terjadi adalah fokus pada sepakbola, tetap tenang dan menghindari kebisingan dan rumor soal Piala Dunia 2022,” ungkap Felix, dikutip Holopis.com dari AP News, Minggu (20/11).

“Jelas kami tidak suka kalau orang mengkritik negara kami. Kami berhasil melakukan persiapan yang bagus, tetap tenang dan itulah cara kami merencanakan ini,” sambungnya.

Diketahui, Qatar selaku tuan rumah akan melakoni laga melawan Ekuador, setelah opening ceremony Piala Dunia 2022 berakhir, pada Minggu (20/11).

Qatar sendiri belum pernah tampil di Piala Dunia, dimana pada kesempatan perdananya ini tim tuan rumah akan menghadapi berbagai tantangan besar seperti ujian laga di Grup A bersama dengan Senegal, Belanda dan Ekuador.

“Kami menyadari siapa kami, dari mana kami berasal dan siapa yang kami hadapi. Kami akan mencoba untuk memberikan segalanya, mencoba untuk menjadi kompetitif melawan tim-tim berbakat seperti itu. Ini akan menjadi tantangan besar bagi kami,” tambahnya.

“Ketika statistik bertambah, itu membuat mereka menjadi favorit. Sejarah mengatakan kepada kita bahwa. Karena itu, kami menganggap diri kami kompetitif dan layak berada di sini,” tukasnya.

Selain harus mengarungi sulitnya persaingan di Grup A, Qatar juga harus bermain di bawah isu miring yang saat ini menimpa gelaran Piala Dunia 2022, menyusul tekanan beberapa negara Eropa seperti soal isu LGBT, isu minuman beralkohol, isu HAM dan lain sebagainya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral