yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Bakal Buka di Jakarta, Restoran Apa Sih Karen’s Diner?

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Restoran Karen’s Diner dikabarkan akan segera buka di Jakarta. Sempat trending di media sosial, banyak yang sudah menunggu kedatangan restoran yang memiliki tema unik ini.

Bukan hanya soal dekorasi restoran yang unik, para pelayan di resotran Karen’s Diner ini pun sangat berbeda dari pelayanan resto lain sehingga membuat banyak pelanggan tertarik untuk mengunjunginya.

Terlihat dari akun Instagram @karensdinerofficial, Karen’s Diner akan benar-benar buka cabang di Indonesia pada bulan Desember mendatang.

“Oi Indonesia, rumornya benar. Kalian yang meminta, dan sekarang sudah resmi. Karen’s Diner buka di Jakarta pada pertengahan Desember, bekerja sama dengan @bengkelburger, persiapkan diri kalian untuk burger-burger enak dan pelayanan yang lancing,” tulis @karensdinerofficial, dikutip Holopis.com pada hari Senin (14/11).

https://www.instagram.com/p/Ckxi0YovLZR/?hl=en

Ternyata, Karen’s Diner bekerja sama dengan toko burger bernama Bengkel Burger yang akan hadir di tanggal 15 Desember nanti.

Konsepnya pun akan sama persis dengan Karen’s Diner yang ada di Australia, yaitu para pelayan akan melayani pelanggannya dengan kasar dan tidak sopan. Namun justru itu akan menjadi daya tarik dan hiburan untuk para pelanggan.

Wah kira-kira bagaiamana jadinya ya kalau pelanggan Indonesia yang dikasari?

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral