Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Real Madrid Bobrok Dihajar Rayo 3-2

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Real Madrid harus puas menerima kekalahan ditangan Rayo Vallecano, dengan skor 3-2 pada pekan ke-14 Liga Spanyol, Selasa (8/11) waktu dini hari.

Bertanding di Estadio de Vallecas, Real Madrid yang turun dengan kekuatan penuh, langsung mengambil alih penguasaan bola atas tim tuan rumah Rayo Vallecano.

Alih-alih mencetak gol pertama, Real Madrid justru kecolongan hingga akhirnya tertinggal 1-0 dari Rayo Vallecano, berkat gol pemainnya bernama Santi Comesana di menit lima.

Real Madrid mencoba bangkit pasca terjadinya gol, di pertengahan babak pertama Los Blancos mendapat hadiah penalti, dimana sang eksekutor Luka Modric berhasil menyamakan kedudukan skor menjadi 1-1.

Gol tersebut nampaknya menjadi motivasi tersendiri bagi skuad Real Madrid, sehingga pada menit 41 Los Blancos mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1 berkat gol Eder Militao.

Namun tak berselang lama, Rayo Vallecano berhasil menyamakan kedudukan skor menjadi 2-2 usai gol Alvaro Garcia di menit 44.

Memasuki babak kedua, pertandingan berjalan semakin intens. Keduanya, baik Real Madrid maupun Rayo Vallecano saling bertukar serangan satu sama lain.

Meski Real Madrid sedikit menguasai jalannya pertandingan, beberapa peluang yang terjadi gagal berbuah gol.

Alhasil, Rayo Vallecano mendapat kesempatan tendangan titik putih di menit 67, pemainnya yakni Oscar Trejo sukses membukukan angka.

Dengan demikian, skor akhir 3-2 untuk kemenangan Rayo Vallecano bertahan sampai peluit panjang dibunyikan.

Sebagai informasi, hasil ini menjadi kekalahan perdana Real Madrid selama Liga Spanyol bergulir. Selain itu, Los Blancos juga harus turun tahta ke posisi dua klasemen.

Sementara Rayo Vallecano sukses menjaga tren positifnya, dimana mereka mampu melewati lima laga terakhir Liga Spanyol tanpa kekalahan.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Viral Tren ‘Gak Bisa Yura’ Bikin Netizen Dapat Momen Curcol

Baru-baru ini, bagian reff dari lagu "Risalah Hati" sering digunakan sebagai latar musik video TikTok untuk tren "gak bisa Yura".

Susunan Skuad Arsenal vs Manchester United di Laga Praseason

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Pertandingan sengit antara Arsenal vs Manchester...

Dompet Dhuafa Sukses Tebar Hewan Kurban 1444 H, Sasar 1,7 Juta Lebih Penerima Manfaat

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Ketua Panitia Tebar Hewan Kurban...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru