yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Waspada, Ini Daftar Obat Sirop yang Mengandung Etilen Glikol

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Belum lama ini, Indonesia dihebohkan dengan kasus gagal ginjal akut yang diduga akibat kandungan berbahaya, etilen glikol (EG) dan dietilen glikol (DEG).

Kandungan-kandungan tersebut pun ditemukan di bahan pelarut dalam beberapa obat sirop. Zat-zat tersebut ditemukan berada di atas ambang batas normal, dan diduga telah dikonsumsi para pasien gagal ginjal akut pada anak.

Dikutip Holopis.com dari BPOM RI, Selasa (1/11), ini daftar obat yang mengandung EG dan DEG.

Universal Pharmaceutical Industries

  • Unibebi Cough Sirup (obat batuk dan flu), dengan nomor izin edar DTL0332708637A1.
  • Unibebi Demam Sirup (obat demam), dengan nomor izin edar DBL8726301237A1.
  • Unibebi Demam Drops (obat demam), dengan nomor izin edar DBL 1926303336A1.

PT Konimex

  • Termorex Sirup (obat demam), botol plastik 60ml, dengan nomor izin edar DBL7813003537A1.

PT Yarindo Farmatama

  • Flurin DMP Sirup (obat batuk dan flu), botol plastik 60ml, dengan nomor izin edar DTL0332708637A1.

Dikutip Holopis.com dari Britannica, Selasa (1/11), etilen glikol meru[akan anggota dari keluarga glikol (alkohol) yang berasal dari senyawa etilen.

Zat kimia ini berbahaya jika terminum atau tertelan. Selain ginjal, organ lain yang bisa ikut terdampak etilen glikol adalah otak, hati atau liver, dan paru-paru.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral