yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Pemakaman Ayah Tantri Kotak Diwarnai Tangisan Keluarga

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Tantri Kotak baru saja kehilangan sang ayah, H. Dally yang meninggal dunia pada hari Sabtu (29/10) di Rumah Sakit Primaya.

Ayahnya pun saat ini telah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kampung Cicayur, Tangerang, Banten.

Pada pemakaman ayah tercinta, Tantri terlihat tidak bisa membendung air matanya ketika jenazah ayah diturunkan ke liang lahat.

Belum lama ini, Tantri sempat mengungkapkan bahwa ia ikhlas dengan kepergian sang ayah dan berjanji bisa menjaga diri sendiri.

“Tenang ya Pa, Tantri bisa jaga diri kok,” tulis Tantri di Instagramnya saat mengunggah foto ayahnya yang sedang sakit, seperti dikutip Holopis.com, Sabtu (29/10).

Seperti yang diberitakan Holopis.com sebelumnya, Tantri mengumumkan kabar kepergian sang ayah di akun Instagramnya @tantrisyalindri.

Tantri pun meminta kepada sanak saudara agar membukakan pintu maaf sebesar-besarnya untuk mendiang ayahanda.

“Mohon dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya untuk beliau, Al-Fathihah,” tulis Tantri.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral