HOLOPIS.COM, JAKARTA – Iran dikabarkan telah sepakat untuk mengirim rudal balistik jarak pendek permukaan ke permukaan kepada Rusia, dalam waktu dekat.

Dikutip Holopis.com dari Reuters, Rabu (19/10) selain itu, dua pejabat senior Iran dan dua diplomatnya juga dilaporkan bakal memasok banyak drone serang untuk Rusia.

“Rusia telah meminta lebih banyak drone dan rudal balistik Iran dengan akurasi yang lebih baik, terutama keluarga rudal Fateh dan Zolgafhar,” ucap salah satu diplomat Iran.

Dalam hal ini, salah satu drone yang disetujui Iran untuk dipasok ke Rusia adalah Shahed-136, dimana drone tersebut memiliki teknologi canggih bersayap delta dengan tipe serangan udara ke permukaan, dan membawa hulu ledak kecil yang mampu meledak ketika terjadi benturan.

Kemudian untuk rudal balistiknya ada dua yakni Fateh-110 dan Zolfaghar, yang merupakan rudal balistik jarak pendek permukaan ke permukaan, dengan keunggulan dapat menyerang target dalam jangkauan jarak 300 km dan 700 km.

Diketahui, rencana pemasokan rudal tersebut merupakan hasil kesepakatan antara Iran dan Rusia yang disepakati langsung oleh Wakil Presiden Pertama Iran, Mohammad Mokhber, dua pejabat senior dari Pengawal Revolusi Iran dan seorang pejabat dari Dewan Keamanan Nasional Tertingi Iran pada Kamis (6/10) lalu.

Hal ini pun tentu menggerus emosi dunia Barat, dan dianggap melanggar ketentuan yang ada.

Namun Diplomat Iran sebelumnya telah menyatakan, bahwa pihaknya menolak pernyataan Barat bahwa transfer senjata tersebut melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB tahun 2015.

Meski begitu, sampai saat ini belum ada respon terbaru dari pihak Barat mengenai kesepakatan yang terjalin antara Iran dan Rusia.