HOLOPIS.COM, JAKARTA – Rombongan RI 2 terekam kamera dalam video yang diunggah akun Instagram @agddinkesdkijkt, memperlihatkan rombongan kendaraan Wakil Presiden memberikan jalan kepada ambulans.

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Tol Dalam Kota Jakarta, saat itu rombongan RI 2 sedang menggunakan lajur sebelah kiri.

Saat mobil ambulans melintas di bahu jalan, pengawal rombongan RI 2 terlihat tidak menghalangi laju ambulans yang sedang bertugas.

“Terimakasih kepada @ppid.paspampres yang telah memilah prioritas dengan mendahulukan ambulans yang membawa pasien,” tulis akun Instagram @agddinkesdkijkt yang dikutip Holopis.com, Selasa (18/10).

“Sobat AGD, taukah kamu? Ambulans yang membawa orang sakit wajib didahulukan sesuai dengan Undang-Undang nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) dalam pasal 134. Bravo,” sambungnya.

Video ini jadi gambaran mana yang harus diprioritaskan di jalan, khususnya bagi mobil pribadi yang menggunakan strobo dan sirine. Terkadang, mereka justru berlaku arogan di jalan agar diberikan jalan untuk melintas.

Sebelumnya diberitakan, Viral Polisi yang baru saja mendapatkan teguran dari Presiden Joko Widodo, malah kembali berbuat ulah dan menjadi sorotan warganet. Kali ini dari video Instagram @undercover.id, sebuah mobil dinas Polisi memaksa jalan di tengah kemacetan dengan terus membunyikan klakson.

Lalu, ada juga Sebuah aksi arogan dari pengendara di jalan raya, terekam dalam sebuah video yang dibagikan akun Twitter @txtdrberseragam yang dikutip Holopis.com, Minggu (15/10).

Dalam video tersebut sebuah mobil jenis minibus dengan plat nomor D 1283 SD, terlihat sedang menyalip sebuah mobil. Di bagian depan mobil tersebut, menggunakan lampu strobo berwarna biru, padahal plat kendaraan berwarna hitam. Setelah berhasil menyalip, mobil dengan strobo itu berhenti dan tidak lama kemudian sang sopir pun turun langsung memukul sopir mobil yang ada di belakangnya.