HOLOPIS.COM, JAKARTA – Tim Bulu Tangkis Indonesia, siap menjalankan tur Eropa. Turnamen bulu tangkis Denmark Open 2022 menjadi salah satu rangkaian seri tur Eropa yang dilakoni oleh seluruh tim bulu tangkis dunia, para pemain andalan Indonesia telah berangkat ke Denmark, Sabtu (15/10) dini hari.
Kepala bidang pembinaan dan prestasi (Kabid Binpres) PBSI, Rionny Mainaky, menyampaikan bahwa Jonatan Christie dan seluruh pemain, siap membuktikan prestasi di Denmark Open 2022.
“Semua sektor sudah melakukan persiapan yang baik, ada satu bulan lebih setelah Japan Open 2022 kemarin sangat dimaksimalkan pelatih-pelatih untuk meningkatkan performa anak-anak. Kondisi semua siap bertanding, fit dan tidak ada cedera,” kata Kabid Binpres PBSI Rionny Mainaky, sebagaimana dikutip Holopis.com dari situs PBSI, Sabtu (15/10).
Rionny menambahkan, bahwa seluruh komponen pendukung seperti pelatih, fisioterapis, masseur dan video analyst, dalam kondisi baik dan siap membantu para pemain dalam membuktikan prestasi.
Sedangkan, unggulan ke 6 Tunggal Putra, Anthony Ginting mengaku dalam kondisi 100 persen siap bertanding.
“Secara persiapan sudah cukup bagus, teknik, fisik maupun mental. Tinggal bagaimana di sana nanti pengkondisiannya, adaptasi dengan lapangan dan pelajari juga kekuatan calon lawan,” ujar Anthony Ginting.
Sekedar diketahui Sobat Holopis, Tim Bulutangkis Indonesia mengalami kegagalan besar pada perhelatan Jepang Open 2022, seluruh wakil Indonesia berhenti di babak quarter final.