HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro memberikan pesan khusus pada skuadnya menjelang laga melawan Persita Tangerang di pekan ke-11 BRI Liga 1, Kamis (29/9).
“Persita tim yang bagus, kita sangat waspadai itu. Kita akan coba antisipasi dengan latihan-latihan yang sudah digelar selama jeda kompetisi FIFA Matchday,” ungkap Seto, sebagaimana dilansir dari situs resmi Liga Indonesia Baru, Rabu (28/9).
Seto juga turut memuji Angel Alfredo selaku pelatih Persita, dimana ia mengatakan bahwa Alfredo merupakan pelatih yang berpengalaman di Indonesia.
“Dia punya cara bermain yang bagus. Ini yang kita antisipasi. Saat Piala Presiden 2022, Persita mungkin masih belum menemukan bentuk terbaiknya. Namun kini di Liga berbeda karena mereka semakin menemukan pola terbaiknya,” sambungnya.
Pada laga nanti, PSS Sleman sendiri sejatinya berstatus tuan rumah, dimana mereka akan bermain di Stadion Maguwoharjo.
Maka dari itu, persiapan pun harus matang untuk bisa meraih hasil terbaik kontra tim tamu Persita di rumah sendiri.
“Persiapan yang cukup panjang untuk laga lawan Persita. Kondisi tim Alhamdulillah semakin baik. Dengan beberapa pemain yang cedera sudah bergabung meski belum 100 persen. Paling tidak ini menjadikan kita lebih banyak pilihan,” tambah Seto.
Terlebih lagi kesiapan pemain saat ini dinilai penting, karena PSS Sleman tengah turun dengan misi kemenangan, untuk menutupi hasil buruk yang diderita di pekan ke-10 BRI Liga 1 lalu.