Kamis, 16 Januari 2025

CEO Pfizer Dua Kali Terinfeksi Covid-19

HOLOPIS.COM, JAKARTA – CEO Pfizer, Albert Bourla kembali terinfeksi Covid-19 untuk yang kedua kalinya.

Meski begitu, kondisi kesehatan bos perusahaan yang memproduksi vaksin Covid-19 itu dalam keadaan baik dan tidak bergejala.

“Saya merasa baik-baik saja dan tidak bergejala,” kata Bourla dalam pernyataannya, seperti dilansir dari laman Reuters, Minggu (25/9).

Sebagai informasi, Bourla diketahui sudah pernah terpapar Covid-19 pada Agustus 2022 lalu, dan pada Jumat (23/9) lalu merupakan kali kedua dirinya terinfeksi virus Covid-19.

Bourla mengaku, dirinya belum mengambil dosis penguat bivalent vaksin Covid-19, meskipun sebelumnya sudah mendapat empat dosis vaksin Covid-19 buatan perusahaannya sendiri.

Vaksin Covid-19 penguat (booster) sendiri merupakan vaksin yang ditujukan untuk melawan varian virus corona Omicron sub varian BA.5 dan BA.4 yang saat ini masih mendominasi kasus Covid-19 di Amerika Serikat.

“Saya belum mendapat vaksin penguat lagi dan sesuai panduan dari Badan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) saya harus menunggu tiga bulan lagi sejak kasus Covid saya pada pertengahan Agustus lalu,” kata Bourla.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral