Advertisement
Categories: Olahraga

Susunan Skuad Belgia vs Wales, Kevin De Bruyne Tetap Jadi Tumpuan

Advertisement

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pertandingan big match antara Belgia vs Wales akan tersaji di putaran kelima babak penyisihan grup UEFA Nations League.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Belgia tentu turun dengan misi kemenangan, demi tetap mengikuti Belanda di puncak klasemen League A Grup 4 UEFA Nations League.

Diketahui, kini Belgia tengah tertinggal tiga poin dari Belanda, dimana tim berjuluk Setan Merah tersebut saat ini menempati peringkat kedua dengan tujuh poin, dalam dua kemenangan, satu kekalahan dan satu hasil imbang.

Maka dari itu, hasil kemenangan menjadi wajib didapat skuad Belgia pada laga melawan Wales nanti.

Terlebih, Wales sendiri saat ini sedang dalam performa buruk, dimana Gareth Bale dkk jadi tim juru kunci di League A Grup 4.

Sang pelatih Roberto Martinez pun sebelumnya telah mengumumkan daftar skuadnya. Tercatat, 30 pemain akan dibawa Belgia untuk UEFA Nations League.

Meski begitu, tidak ada nama Romelu Lukaku di dalamnya, mengingat bintang milik Inter Milan tersebut tengah dibekap cedera saat ini.

Namun Belgia tetaplah tim bertabur bintang, masih banyak pemain dengan nama besar di dalamnya. Salah satunya Kevin De Bruyne, pemain bintang Manchester City tersebut diyakini akan tetap menjadi tumpuan Setan Merah di lini tengah permainannya.

Sementara, di lini depan masih ada sosok Eden Hazard hingga Michy Barshuayi dan lima penyerang lainnya.

Berikut ini daftar skuad Belgia di UEFA Nations League

Penjaga Gawang

Koen Casteels, Simon Mignolet, Thibaut Courtois, Matz Sels

Pemain Belakang

Toby Alderweireld, Zeno Debast, Wout Faes, Arthur Theate, Dedryck Boyata, Jason Denayer, Brandon Mechele, Jan Vertonghen, Yannick Carrasco, Thorgan Hazard, Alexis Saelemaekers, Timothy Castagne, Thomas Meunier

Gelandang

Kevin De Bruyne, Amadou Onana, Hans Vanaken, Leander Dendoncker, Youri Tielemans, Axel Witsel

Penyerang

Micht Batshuayi, Eden Hazard, Dries Mertens, Leandro Trossard, Charles De Ketelaere, Dodi Lukebakio, Lois Openda

Sebagai informasi, pertandingan Belgia melawan Wales di UEFA Nations League akan tersaji Jumat (23/9) pukul 01.45 WIB.

Share
Published by
Achmad Husin Alifiah

Recent Posts

Manchester City Latihan di Hari Natal demi Menang di Boxing Day

Manchester City tetap menggelar latihan meski sedang dalam perayaan hari Natal. Hal itu dilakukan demi…

7 menit ago

Lirik Lagu Jamica – Terkutuk Cintamu

Lagu berjudul Terkutuk Cintamu merupakan salah satu lantunan paling hits yang dimiliki grup band reggae…

27 menit ago

Arne Slot Gak Terkejut Liverpool Ciamik di Musim Perdananya

Kehadiran Arne Slot sebagai suksesor Jurgen Klopp di Liverpool nampaknya sesuai dengan ekspektasi. Kendati begitu,…

47 menit ago

Ternyata Ini Manfaat Buah Kelengkeng Bagi Kesehatan Tubuh

Buah kelengkeng banyak digemari karena rasanya yang manis dan lezat. Selain itu, mudah juga didapat.

1 jam ago

Rayakan Natal 2024, Owena Mayang Sari Rangkul Seluruh Partai Politik

Bupati Mahakam Ulu Terpilih Owena Mayang Shari Belawan menegaskan, pihaknya bakal merangkul semua pihak pasca…

1 jam ago

Arsenal Harus Naik Level Lagi Kalau Mau Kejar Liverpool

Arsenal masih dalam jalur perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini, namun sedikit tertinggal dari…

1 jam ago