HOLOPIS.COM, JAKARTA – Saat Jenazah Ratu Elizabeth II dibawa dari Balmoral ke Edinburgh, dibawa menggunakan sebuah mobil yang ternyata buatan Jerman yakni Mercedes-Benz E-Class.
Dikutip dari drive.com.au, Rabu (14/9) mobil jenazah yang digunakan dalam iring-iringan Ratu Elizabeth adalah Binz H4 berbasis Mercedez-Benz E-Class hasil karya bengkel mobil kustom terkemuka Jerman, Binz GmbH & Co. KG.
Secara spesifikasi, mobil jenazah tersebut menggunakan basis ‘W212’ 2009-2016 dengan jarak sumbu roda yang diperpanjang menjadi 5.999 mm. Ini menjadikan ruang yang cukup untuk penumpang di baris depan dan belakang.
Dek peti berukuran 2.800 mm, dengan tinggi jendala dibagian belakang 750 mm. Secara keselurhan tinggi kendaraan mencapai 1.920 mm. Mobil ini masih menggunakan suspensi udara Airmatic dari versi wagon E-Class, yang tersedia dengan pilihan E220d bermesin turbo-diesel 2.0 liter, atau varian plug-in hybrid E300e.
Mercy, memasok sedan bentuk dasarnya kepada Binz lewat pra-produksi khusus dari pabrik. Bahkan, bengkel Binz mendapat julukan sebagai ‘Gedung 42’, sebutan untuk lokasi pembangunan E-Class di kompleks manufaktur Sindelfingen di Jerman.
Konstruksi mobil jenazah ini, selesai menggunakan pengepresan logam yang disediakan oleh pemasok yang sama dengan bodywork pabrik Mercedes-Benz. Walhasil, bentuknya seperti Mercy 300C Estate asli.