HOLOPIS.COM, JAKARTA – Seorang tentara Thailand membunuh dua orang dan melukai 2 orang dalam insiden penembakan di Bangkok pada hari Rabu (14/9). Seorang pegawai di Royal Thai Army War College, Sersan Mayor Yongyuth, Sersan Mayor Yongyuth Mungkornkim dilaporkan menembak tiga tentara lainnya.

“Tentara ingin menyampaikan belasungkawa kepada keluarga prajurit yang meninggal dan terluka. Insiden ini adalah kerugian untuk keluarga dan organisasi,” demikian disampaikan Wakil Juru Bicara Militer, Kolonel Senior Sirichan Nga-thong, dilansir dari AFP, Rabu (14/9).

Ia mengatakan, kasus ini masih akan diselidiki untuk mengetahui motivasinya. Setelah penembakan terjadi, polisi langsung menjaga pintu gerbang fasilitas tersebut.

Kedua tentara Thailand yang tewas akibat insiden penembakan ini adalah Sersan Mayor Nopparat Inthasunthorn dan Sersan Mayor Prakarn Sinsong. Sementara Sersan Mayor Yongyuth Panyanuwat sedang dirawat di rumah sakit.

Sebagai informasi, insiden penembakan massal di Thailand termasuk rendah, meskipun negara tersebut memiliki tingkat kepemilikan senjata yang tinggi.

Namun dalam satu tahun terakhir, setidaknya ada dua kasus penembakan pembunuhan oleh tentara, dilaporkan Bangkok Post.