HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menjelang pertandingan melawan Barito Putera dalam pekan kesembilan BRI Liga 1, Thomas Doll selaku pelatih Persija Jakarta menyatakan bahwa laga ini diyakini akan berlangsung sengit.
Seperti dilansir dari laman resmi Persija Minggu (11/9), juru taktik asal Jerman tersebut mengatakan, bahwa laga kontra Barito akan berlangsung sulit. Pasalnya, klub berjuluk Macan Kemayoran selalu mencatatkan hasil buruk jika bertandang ke markas Barito
“Bagi kami semua pertandingan adalah pertandingan yang penting, dan kalau tidak salah Persija sudah lama tidak memenangkan pertandingan melawan Barito Putera ketika bermain tandang di sana,” katanya.
Menurut pelatih berusia 56 itu, Barito akan diuntungkan kala menghadapi Persija, lantaran beberapa para punggawa muda Macan Kemayoran harus absen untuk memenuhi panggilan membela timnas Indonesia U-20.
“Karena beberapa pemain kami harus absen lantaran dipanggil ke timnas U-20. Saya akan melihat perkembangannya, semoga baik-baik saja,” tandasnya.
Seperti yang diketahui, klub kebanggaan masyarakat kota Jakarta tersebut akan melakukan laga tandang kontra Barito Putera dalam pekan kesembilan BRI Liga 1 Minggu (11/9) malam nanti.