HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kebakaran melanda sebuah bangunan rumah makan yang berlokasi di Jalan Salemba Raya, Kelurahan Paseban, Jakarta Selatan, pada Selasa (6/9) pukul 08.01 WIB.
Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran & Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta melalui akun Twitter resminya @humasjakfire menyampaikan bahwa pihaknya telah mengerahkan 8 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) ke lokasi kejadian.
“Terjadi kebakaran pada bangunan rumah makan pukul 08.01 (WIB) di Jl. Salemba Raya (Paseban Tengah) Kel. Paseban, Kec. Senen Jakarta Pusat. Pengerahan 8 unit,” tulis @humasjakfire.
Terjadi kebakaran pd bangunan rumah makan pkl. 08.01 di Jl. Salemba Raya (Paseban Tengah) Kel. Paseban, Kec. Senen Jakarta Pusat. Pengerahan 8 unit. Masih dlm penanganan, situasi pendinginan (6/9) #JAKI #infokebakaran @DKIJakarta @aniesbaswedan @ArizaPatria @dprddkijakarta pic.twitter.com/tvLx0tvrES
— Pemadam DKI Jakarta (@humasjakfire) September 6, 2022
Api berhasil dipadamkan pada pukul 08.47 WIB dan kini masih dalam proses pendinginan oleh petugas.
Dugaan awal, insiden kebakaran tersebut terjadi karena adanya kebocoran gas elpiji di yang ada di rumah makan tersebut.
“Dugaan sementara kebakaran dikarenakan adanya kebocoran gas,” lanjutnya.
Hingga berita ini terbit, belum ada laporan terkait ada atau tidaknya korban maupun kerugian akibat insiden tersebut.