yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Susah Payah Taklukkan Persita, Thomas Doll : Mereka Sangat Kuat

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Persija Jakarta mampu menang secara dramatis dengan skor tipis 1-0, setelah bersusah payah menerima perlawan sengit dari Persita Tangerang di pekan keenam BRI Liga 1 Rabu (25/8) kemarin.

Seperti dilansir dari laman Persija Kamis (25/8), Thomas Doll selaku pelatih dari klub berjuluk Macan Kemayoran itu menyatakan, Persita sangat kuat dan cepat dalam membangun serangan yang mampu merepotkan barisan pertahanan Persija.

“Kami bertanding dengan lawan yang kuat dan mereka sangat cepat,” ungkapnya.

Selanjutnya juru taktik asal Jerman itu turut mengungkap, walaupun Persita bermain dengan agresif, anak asuhnya dapat meredam serangan Persita dan bermain lebih baik sehingga mampu mencuri poin penuh atas klub asal kota Tangerang tersebut.

“Tapi kami bermain sangat baik. Saya selalu ingin melihat permainan seperti ini,” tandasnya.

Seperti yang diketahui, Persija dapat mengalahkan Persita secara dramatis dengan skor 1-0, setelah striker asing Macan Kemayoran yakni Yusuf Helal dengan tenang berhasil mengekskusi penalti pada masa injury time di penghujung laga babak kedua.

Sebagai informasi, atas menuai hasil kemenangan tersebut, klub kebanggaan masyakat kota Jakarta itu kini berada di urutan 6 klasemen sementara BRI Liga 1.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral