HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pemain andalan Arsenal yakni Granit Xhaka, turut andil dalam kemenangan Arsenal vs Leicester City di pekan kedua Liga Inggris Sabtu (13/8).

Dalam pertandingannya, Arsenal berhasil menuntaskan perlawanan Leicester City dengan skor 4-2 di Stadion Emirates.

Dari empat gol Arsenal tersebut, dua di antaranya dicetak oleh Gabriel Jesus, satu gol oleh Gabriel Martinelli dan satu gol lainnya ditorehkan oleh Granit Xhaka sendiri di menit 55.

Dapat diketahui bersama, Granit Xhaka nampaknya diberikan keleluasaan lebih dalam mengontrol lini tengah permainan Arsenal.

Hal tersebut juga telah ditekankan Mikel Arteta selaku manajer utama Arsenal, dimana pelatih asal Spanyol tersebut menilai bahwa Granit Xhaka bisa bertanggung jawab akan posisi barunya.

“Kami ingin Granit Xhaka tiba di kotak penalti dan menciptakan momen-momen itu. Dia telah melakukan itu dalam karirnya, saya sangat percaya bahwa dia bisa melakukannya dan sekarang memiliki momen untuk hal itu,” ujarnya sebagaimana dilansir dari situs resmi Arsenal Minggu (14/8).

Mikel Arteta juga mengatakan, Granit Xhaka sejatinya dapat menyumbang gol tambahan di laga tersebut. Mengingat pemain asal Swiss itu mendapat peluang emas, dan mendapatkan sundulan bebas di dalam kotak penalti lawan, namun tak berujung gol.

“Dia seharusnya mencetak gol lagi ddengan sundulan itu di babak pertama, tapi saya sangat senang dengannya,” tambahnya.

Instruksi yang diberikan Mikel Arteta pun disambut baik olehnya, Granit Xhaka menilai dirinya memiliki banyak kebebasan untuk naik ke lini serang dan turun ke lini pertahanan.

“Saya tahu saya bisa melakukan itu. Saya memiliki banyak kebebasan dari pelatih dan dari rekan tim. Saat ini saya senang dengan bagaimana semuanya berjalan. Mari terus bekerja seperti ini dan semoga di akhir musim kita bisa lebih dari bahagia,” ungkapnya.

“Selalu bagus ketika mencetak gol dan selalu bagus ketika anda dapat membantu tim, bukan hanya saya, tetapi semua pemain melakukan pekerjaan dengan baik hari ini. Saya dengan senang hati membantu, tentu saja,” tukasnya.