Minggu, 12 Januari 2025

Motif Pembunuhan Brigadir Yoshua Menggantung, Ma’ruf Minta Masyarakat Sabar

HOLOPIS.COM, KALSEL – Wakil Presiden Ma’ruf Amin meminta masyarakat untuk bersabar saja menunggu penanganan kasus dugaan pembunuhan Brigadir Yoshua diselesaikan Polri.

Ma’ruf juga mengatakan, meskipun motif pembunuhan sampai dengan saat ini masih menggantung, masyarakat diminta untuk menunggu saja kasus tersebut di tahap selanjutnya.

“Sekarang sudah sampai tahap sudah membentuk tim, dan timnya sudah bekerja dengan baik dan sudah ada beberapa tersangka yang sudah ditangani. Dan, itu mendapat apresiasi masyarakat. Dan sekarang sedang didalami lagi motifnya,” kata Ma’ruf, Kamis (11/8).

“Jadi ini pihak kepolisian sudah melaksanakan apa yang diminta Presiden, karena itu kita tunggu saja sampai selesai nanti,” sambungnya.

Ma’ruf juga mengklaim, kinerja Polri saat ini untuk menangani kasus tersebut juga berdasarkan permintaan dari pemerintah untuk segera dituntaskan.

“Kita kan sudah minta. Presiden minta Polri melakukan upaya penuntasan kasusnya itu. Dan sekarang sudah berjalan,” tuturnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral