Minggu, 12 Januari 2025

Banjir Setinggi 100 Sentimeter Rendam dua Desa di Kabupaten Bolaang Mongondow

HOLOPIS.COM, SULUT – Bencana banjir melanda pemukiman warga dua desa di Kecamatan Pinolosian, wilayah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, Provinsi Sulawesi Utara.

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengatakan, bencana yang terjadi sejak Sabtu (6/8) tersebut melanda ratusan rumah warga.

“Genangan dengan tinggi muka air 30 – 100 cm melanda dua desa di Kecamatan Pinolosian. Desa terdampak berada di Desa Tolotoyon dan Ilomata,” kata Abdul, Minggu (7/8).

Banjir ini terjadi setelah hujan sedang hingga lebat terjadi pada Sabtu kemarin ini diakibatkan Dlbebit air hujan menyebabkan tanggul Sungai Nunuk jebol sehingga air sungai menggenangi rumah warga.

Akibat banjir tersebut sebanyak 333 KK atau 1.175 warga dua desa terdampak banjir tersebut. Meskipun begitu, idak ada laporan korban jiwa maupun warga desa yang mengungsi sekalipun 333 rumah terendam banjir.

Menyikapi banjir di wilayahnya, pemerintah daerah telah mengimbau warga untuk melakukan evakuasi ke tempat aman, khususnya keluarga dengan anggotanya yang rentan. BPBD bersama dinas sosial, TNI, Polri serta pemerintah kecamatan bersiaga untuk melakukan evakuasi warga apabila diperlukan.

Pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan juga telah menetapkan status siaga darurat bencana banjir. Hal tersebut dilakukan pemerintah daerah untuk mengantisipasi dampak yang lebih luas banjir.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral