HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Prof Mohammad Mahfud MD menyampaikan pesan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) agar sungguh-sungguh dan profesional dalam menyelenggarakan pemilihan umum (Pemilu) 2024 nanti.
“Saudara, kepada KPU saya ingin menyampaikan pesan, Anda harus sungguh-sungguh bekerja, menyelenggarakan Pemilu ini dengan sebaik baiknya, dengan penuh profesionalitas,” kata Mahfud, Selasa (2/8).
Menurutnya, secara turun temurun dalam penyelenggaran Pemilu pasti akan terjadi saling gugat menggugat antar pihak, bahkan seperti tidak ada Pemilu jika tidak saling gugat.
“Sejak dulu terjadi seperti itu. Karena apapun yang Anda lakukan, itu pasti ada yang menggugat. Tidak ada Pemilu yang tidak ada gugatan,” tuturnya.
Hal ini dilakukan agar nantinya tidak terjadi salah paham antara KPU dengan peserta Pemilu, masyarakat maupun dengan Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia (Bawaslu).
“Supaya tidak ada salah paham,” pungkasnya.