yandex
Minggu, 12 Januari 2025

Dwight McNeil Sepakati Kontrak 5 Tahun dengan Everton

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Everton secara resmi telah mengumumkan pemain barunya yakni Dwight McNeil, dengan kesepakatan kontrak selama lima tahun hingga 2027 mendatang.

Dilansir dari situs resmi Everton Jumat (29/7), pasca diumumkan ke muka publik, Dwight McNeil mengungkapkan bahwa merupakan hal yang luar biasa dirinya dapat bergabung bersama The Toffees.

“Ketika saya mendengar tentang minat Everton, saya ingin segera menyelesaikannya,” ujar McNeil.

“Berbicara kepada manajer tentang apa yang mereka inginkan ke depan, itu benar-benar membuat saya bersemangat. Saya ingin menjadi bagian darinya.Dia mengenal saya sebagai pemain, seperti halnya Kevin Thelwell. Saya ingin bekerja keras dan melakukannya dengan baik untuk tim dan para penggemar,” ucapnya.

Lanjut keterangannya, McNeil menyampaikan bahwa bermain di bawah kepelatihan Frank Lampard dinilai dapat meningkatkan performa dirinya di lapangan.

“Saya merasa bermain di bawah manajer seperti Frank Lampard akan membantu saya meningkatkan statistik permainan saya, dan itulah yang ingin saya lakukan,” lanjutnya.

“Saya ingin membantu tim sebaik mungkin, bekerja keras dan membantu sisi pertahanan permainan juga,” tambahnya.

Sebagai informasi tambahan, McNeil sendiri dinilai tampil apik bersama Burnley, ia kerap berkontribusi lebih dalam permainan klub di lapangan hijau, ia pun telah mencetak tujuh gol dalam total 147 pertandingannya di semua kompetisi.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral