yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Anies Akui Stadion JIS Miliki Kekurangan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Permasalahan yang terjadi saat Grand Launching Jakarta International Stadium (JIS), pada Minggu (24/7), bukan hanya soal pagar pembatas penonton yang roboh.

Masalah lainnya muncul, yakni sulitnya koneksi internet saat berada di JIS. Hal tersebut diakui Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat datang ke acara Grand Launching JIS.

“Sama saya juga nyari WiFi. Mana WiFi saya kok hilang ini,” kata Anies saat berada di JIS (24/7).

Anies pun meminta, agar jaringan internet harus diperbaiki sehingga kedepannya tidak lagi muncul masalah yang sama. Ia juga mengatakan, ini akan jadi bahan evaluasi bagi pihaknya.

“Nanti biar WiFi-nya di-beresin nanti,” jelas Anies.

PT Jakarta Propertindo (Jakpro) selaku pengelola JIS mengatakan, pihaknya sudah sediakan tiga jaringan Wireless Fidelity (WiFi) atau internet nirkabel. Namun, masih ada kendala saat diakses.

Direktur Utama Jakpro, Widi Amanasto pun mengakui masalah tersebut dan berjanji akan menambah kapasitas dan jaringan WiFi agar bisa lebih banyak yang mengaksesnya.

“WiFi ini juga jadi evaluasi kami. Nanti akan kami tambah,” katanya saat hadir di konferensi pers Grand Launching JIS.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral