HOLOPIS.COM, JAKARTA – Memang nggak ada yang bisa ngalahin enaknya nasi goreng abang-abang gerobak. Mau makan nasi goreng di restoran, bahkan di hotel bintang 5 sekalipun, biasanya nasi goreng abang-abang selalu dinanti dan tempat melepaskan rasa ngidam.

Ternyata, bikin nasi goreng ala abang-abang gerobak bisa dimasak di rumah loh Sobat Holopis, dijamin nggak kalah dan justru lebih enak.

Bahan:
– 3 siung bawang putih
– 3 siung bawang merah
– 3 cabai rawit merah
– 1 sdt ebi, cuci bersih dan tiriskan

Tumis nasi goreng di kuali
Tumis nasi goreng di kuali

Bumbu tambahan:
– Cabai rawit iris
– Kecap asin dan manis secukupnya
– Merica
– 1/4 sdt garam
– Kaldu

Cara membuat:

Ulek bumbu halus, tambahkan sedikit garam agar lebih mudah untuk diulek. Tumis bumbu halus, masukkan bahan nasi, serta toping sesuai selera. setelah itu tambah bumbu tambahan. Sajikan selagi hangat, bisa tambahkan telor ceplok juga ya!